Home » » Pengertian Backlink dan Manfaatnya

Pengertian Backlink dan Manfaatnya

Backlink adalah sebuah tautan dari blog lain yang menuju ke blog kita. Dari segi SEO backlin berperan dalam menempatkan blog kita pada posisi yang baik pada SERP. Secara logika nya jika blog kita berhasil mendapatkan top rank pada SERP maka kemungkinan mendapat kunjungan pun semakin besar. Blog kita akan mendapat curahan hujan, eh maaf maksudnya pengunjung setiap harinya, lewat mesin pencari. Walaupun pada masa google panda, backlink tidak lagi berpengaruh pada pagerank. Tapi disisi lain peranan backlink sangat diperlukan untuk mendongkrak popularitas blog kita di dunia maya. Semakin banyak backlink yang tertanam pada blog kita, maka blog menjadi banyak keterkaitan dengan blog orang lain, hal tersebut dapat menyebabkan blog kita semakin populer dikalangan blogger yang lain dan juga dimata para netter yang mencari informasi.
Mengapa demikian ? karena pada saat netter mencari informasi pada blog lain dan menemukan link yang menuju ke blog kita, besar kemungkinan dia akan beralih menuju ke blog kita. Untuk selanjutnya apabila dia menemukan konten yang menarik pada blog kita, mungkin dia malah lebih betah berlama-lama di blog kita. Bahkan mereka yang pernah berkunjung dan mereka rasakan bahwa konten blog kita berguna maka mereka akan kembali berkunjung di kemudian hari. Berbagai cara dapat di tempuh untuk mendapatkan backlink. Dari mulai melakukan submit artikel ke berbagai social bookmark, juga dengan meninggalkan komentar pada blog lain. Blogwalking adalah sarana paling efektif dalam mencari tautan balik atau backlink ke blog kita. Tapi dalam hal berburu backlink, sebaiknya jangan asal mencari dan mendapatkan. Carilah sebuah backlink yang berkualitas. Diantaranya dengan meninggalkan komentar pada blog dofollow. Untuk memastikan backlink yang kita dapat maka sebaiknya carilah blog dofollow dengan pagerank yang tinggi. Tapi sebagai seorang blogger sejati janganlah pilih – pilih untuk mencari teman sesama blogger. Kalau emang blog yang kita kunjungi nofollow gak ada salahnya kalau kita tetap berkunjung dan bertukar pendapat serta pengalaman. Semakin banyak teman dalam dunia blogging tentu akan lebih mudah untuk sampai pada gerbang kesuksesan sebagai seorang blogger. Walaupun itu blog nofollow, jangan sampai kita tinggalkan selagi kontennya berguna untuk kemajuan blog kita. Kalau blog walking kita terfokus pada pencarian backlink, maka kita juga bisa mendapatkan backlink dari blog nofollow juga.
Nah bagi sobat bologger yang mau berburu backlink sebaiknya jangan grasa-grusu terburu nafsu, apalagi kalau blog kita masih berumur dibawah satu minggu. Karena dengan perkembangan backlink yang tidak normal menurut criteria google, blog kita akan dikarantina oleh google. Jadi sebaiknya pelan-pelan saja tapi pasti.
Sekian dulu sekelumit pengertian backlink dan sebagian kecil dari manfaatnya. Semoga bermanfaat, dan selamat berburu backlink.
Apabila artikel ini dianggap bermanfaat sebarkan melalui tombol share di bawah postingan
Share this article :

0 komentar:

Post a Comment

Siapa saja boleh berkomentar, asal jangan spamming dan kalau bisa sesuai dengan tema blog ini Belajar Bersama | Diskusi Bersama | Maju Bersama

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. BLOG KONTROVERSI INDONESIA™ - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger